
Batam.- SMP Muhammadiyah 1 Batam Berpartisipasi dalam perlombaan Futsal tingkat SMP se-Kota batam yang di selenggarakan oleh sekolah At Taubah dalam kegiatan At - Taubah Exspo dari tanggal 4 -6 Februari 2024.
Dalam Turnamen tersebut SMP Muhammadiyah 1 Batam belum berhasil keluar menjadi Juara 1, namun berhasil mengukir sejarah baru walaupun hanya menempatkan posisinya pada Juara 3, sedangkan Lomba Futsal SMP se - Batam ini juga di ikuti oleh 20 Team SMP se-kota Batam.
Rahul sebagai pelatih Futsal SMP Muhammadiyah 1 Batam menyampaikan bahwa anak - anak sudah melakukan yang terbaik memaksimalkan di setiap pertandingan.
"saya optimis dan saya menargetkan di Turnamen selanjutnya insyaalla bisa menjadi juara 1" ucap rahul .
Perlombaan final dilaksanakan di lapangan futsal SMP At Taubah kota Batam, selain juara 3, pemain futsal SMP Muhammadiyah 1 Batam juga dinilai sebagai best player.
"Saya bermain tetap tenang, dan mengikuti aturan dalam permainan futsal saja" ucap rozi salah satu pemain SMP Muhammadiyah 1 Batam dan sebagai best player.
Penulis : Zulfikar (Tim Media PPDB Center PDM Kota Batam)


